Mengenal Studi di Swedia

Para dosen muda Universitas Negeri Malang yang sudah menandatangani kontrak untuk menyelesaikan studinya di luar negeri diharapkan bisa mengambil peluang ini untuk melanjutkan studinya di Swedia, demikian disampaikann oleh Wakil Rektor IV UM (Drs. I Wayan Dasna, M.Si, M.Ed, Ph.D) dalam pembukaan Sweden Education and Scholarship Seminar di Aula Utama,, Gedung A3 Lantai 2 UM. pada hari Senin, 17 April 2017.

Kegiatan yang dihadiri oleh Bapak Wakil Rektor II (Bapak Prof. Dr. Wahjoedi, ME), dekan FMIPA, dan para undangan lainnya, diikuti oleh 150 dosen muda Universitas Negeri Malang. Seminar ini menghadirkan Ibu Titi M Holmgren dari Nordic Student Service. Sweden. Dalam presentasinya, ibu Titi mengatakan bahwa studi di Swedia itu menyenangkan, banyak beasiswa yang ditawarkan bagi mahasiswa asing yang berasal dari negara-negara berkembang termasuk Indonesia. sampai saat ini masih sedikit mahasiswa dari Indonesia yang memanfaatkan kesempatan belajar di Swedia.

Secara umum negara Swedia adalah negara yang makmur, jumlah penduduk sekitar 9.8 juta jiwa. Swedia termasuk negara industri maju dengan memiliki banyak industri terkenal, seperti perusahaan mobil volvo, perusahaan elektrolux dll.. Swedia memiliki undang-undang yang ketat terhadap lingkungan dan juga memiliki undang-undangperlindungan sodial yang tinggi, misalnya, anak yang baru lahir sampai usia 20 dijamin oleh negara (pengobatan gratis dan pendidikan mulai SD sampai perguruan tinggi gratis), pengangguranpun mendapat tunjangan. Perekonomian negara stabil, dengan jumlah hutang 0, angka korupsi dan pengangguran yang rendah menjadikan Swedia menjadi salah satu negara yang kaya di dunia.

Beliau menambahkan banyak keuntungan dan kelebihan mengambil beasiswa di Swedia. Biaya hidup yang cukup untuk hidup di sana  (sewa apartemen, transportasi, buku, penelitian dan makan), lingkungan belajar di kampus yang tenang, transportasi mudah selama 24 jam, pengantar perkuliahan kebanyakan menggunakan Bahasa Inggris,  mental masyarakat yang modern dan terpelajar.

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.

Translate »